- Kesan
- Pembelajaran ERP ini sangat berguna bagi dunia kerja, terutama untuk mahasiswa reguler khusus, jadi dapat diterapkan di tempat kerja masing-masing.
- Memberi pengetahuan tentang prosedur administrasi di perusahaan.
- Perkuliahan sangat fleksibel karena tidak hanya dilakukan secara tatap muka, tetapi juga melalui milis dan aplikasi chatting di smartphone.
- Tugas yang diberikan tidak terlalu sulit tapi banyak, sehingga bagi beberapa mahasiswa yang mengambil mata kuliah lain, praktikum, TA, dan juga bekerja, sulit membagi waktu karena mengerjakan tugas ERP harus disertai pengetahuan bagaimana menggunakan aplikasi Odoo yang tidak bisa dipahami hanya dengan belajar secara mandiri dengan waktu yang singkat.
- Server sering down di waktu-waktu dimana para mahasiswa reguler khusu yang baru pulang bekerja bisa membuka Odoo dan mengerjakan transaksi.
- Dosen sangat membantu mahasiswa dengan memberikan panduan dan arahan melalui milis dan aplikasi chatting smartphone.
- Saran
- Mohon diinvestigasi lebih lanjut permasalahan server yang sering down sehingga pada perkuliahan semester berikutnya tidak terjadi hal yang sama.
- Pembagian mata kuliah untuk Semester akhir di kelas reguler khusus mohon dipertimbangkan kembali, karena menurut saya sangat tidak berimbang dengan bobot semester-semester sebelumnya.
Salam Sukses!